Saturday, April 28, 2012

Hostel Review - Chelsea International Hostel

Kalau anda solo traveler di overseas dan budget concern juga, youth hostel bisa jadi salah satu pilihan akomodasinya. Youth hostel itu kita sewa nya BED, bukan ROOM. Jadi kalau perginya berdua atau bertiga mungkin bisa langsung pilih hotel, karena jatuhnya bisa sama saja per orangnya. 

Youth Hostel itu kalau arti harfiahnya Hostel untuk anak muda, tapi pada kenyataannya ga anak muda aja ko yang tinggal di situ, banyak juga yang udah tua. Youth hostel itu harga per bed juga vasiasi, tergantung kapasitas kamar, lalu kamar mandi di dalam atau di luar kamar. Berhubung kita sewa nya bed, berarti kita akan 1 kamar dengan orang lain yang tidak kita kenal ya. Jumlah kasur juga variasi dari sekamar b2 sampai sekamar b8. yups.. kaya asrama. Kasurnya sudah pasti kasur tingkat. Trus juga ada fasilitas loker tanpa kunci, jadi bawa gembok sendiri. Kalau di US kamarnya ga campur alias kamar perempuan berbeda dengan kamar laki-laki. Katanya sih kalau di Eropa (info dari miera yang udah pernah) kamarnya campur, jadi perempuan dan laki-laki di 1 kamar, tapi kasurnya juga banyak bukan sekamar be2 aja. 

Salah satu tips milih hostel yaitu pilih yang tengah kota, jadi sebelum pilih searching dulu di internet ya, fasilitas apa saja dan lokasi dimana (lihat google map), sesuaikan dengan itenerary kita mau kemana aja. Dekat dengan bus station atau subway bisa nambah poin dari hostel nya. 

Saya pertama kali nyobain tinggal di hostel ya pas ke USA tahun 2010 kemaren itu, pertama di jaringan HI Hostel di Chicago (nanti akan cerita terpisah ya). Saya milih tinggal di hostel karena ya budget concern, sayang aja kalau tinggal di hotel walaupun mampu hehehe...

Chelsea International Hostel (CIH) di New York City ini bisa menjadi salah satu pilihan kalau ke New York City, tapi saya punya pengalaman baik di jaringan HI Hostel Chicago, jadi mungkin HI Hostel NYC bisa lebih baik dari ini. HI Hostel NYC juga di tengah Kota. Tapi kan sayang waktu itu lagi penuh, jadi saya pilih CIH deh.

Chelsea Intenational Hostel itu di tengah kota Manhatan, alamatnya di 251 West 20th street. Kalau di NYC kan jalanan blok blok jelas banget. Dia itu di tengah-tengah, antara central park dan ground zero.
titik A itu lokasi hostelnya, ke bawah ke area ground zero
kearah patung liberty dan ke atas itu central park

Lokasinya apartment gitu (lihat Trip ter Nekad), harga per bed nya waktu saya $35 untuk kamar mandi di luar dan sekamar berdua. Ada fasilitas wifi di ruang makan. Trus dapat makan pagi juga, standar makan pagi, roti dengan selai dan cereal.  Kalau dari segi kebersihan kamar, ya lumayan lah. Kurang dari hostel ini ya ga ada lift aja sih. yang lainnya masih kategori standar. 
Jadi kalau mau nginep di sini lagi, jangan bawa barang berat-berat hehehe.. 

Kalau dilihat yang banyak nginep di sini dari orang-orang dari Eropa dan Rusia, jarang orang asia nya.  Dan karena youth hostel, banyak dari berbagai negara yang mencari experience, jadi di hostel ini kalau malam banyak kegiatan, salah satunya comedy show.

nah ini dia kamarnya

ini sisi lainnya, ada loker dan wastafel
ini pemandangan dari jendela kamar

ini open air space buat ngumpul dan wifi dan breakfast

area ini masuknya dari canopy, nah dalamnya kaya gini

nah itu masuk ke area dapur n breakfast
Well, gimana, not that bad kan??
kalau mau di rating 1 sampai 5, CIH ini dapat rate 2.5 deh...






No comments:

Post a Comment